Monday, November 3, 2008

Pindah Karena Tantangan

Akhir ini terbesit dalam pikiran saya untuk pindah kerja. Apa alasannya? KETIDAKADILAN. Kemudian saya mencoba mencari alasan lain yang lebih arif, ketemu, ingin merasakan tantangan yang lebih besar di luar. Diingat-ingat lagi, ketemu juga argumennya, yakni meniru ucapan Andy F Noya ketika keluar dari Metro TV.

Andy, mantan Pimpinan Metro TV memutuskan berhenti karena ingin mengembangkan diri guna menghadapi tantangan yang lebih besar di luar. Ia terilhami sebuh buku karya Spencer Johnson: "Who Moved My Cheese?" Singkat cerita buku itu, ada dua kurcaci hidup dalam sebuah labirin yang penuh keju. Kurcaci bernama Haw menganggap keju yang sudah tersedia bisa habis. Sebaliknya rekannya, Hem, menilai keju itu tidak akan habis sampai kiamat.

Singkatnya, keju itu hilang. Haw mengajak Hem mencari keju di tempat lain. Hem tidak mau, ia yakin keju itu masih ada hanya dipindahkan saja. Haw pun memutuskan keluar seorang diri, meski awalnya takut akan kegelapan dan tersesat. Haw menertawakan kebodohannya. Mengapa takut padahal ia belum mencobanya. Ia pun keluar. Disepanjang perjalanan ia terus dihinggapi ketakutan dan ingin kembali. Tapi lama kelamaan langkahnya makin ringan, dan sampai akhirnya menemukan keju yang lezat.

Pesan yang ingin disampaikan dalam buku itu adalah jangan takut akan perubahan untuk menghadapi tantangan yang lebih besar di luar.

Sebuah alasan yang arif tanpa menyinggung perasaan teman. Banyak nasihat yang bunyi, semua sudah ada yang mengatur; jodoh, mati dan rezeki.

No comments: